Bangun Smelter di Gresik, Freeport Khianati Warga Papua

jpnn.com - JAKARTA- Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) DPR RI, A Helmy Faishal Zaeni angkat suara terkait keinginan PT Freeport Indonesia membangun smelter di Gresik.
Menurut Helmy, hal itu merupakan kebijakan yang tidak tepat. Sebagai perusahaan yang berada di Papua, Freeport seharusnya membangun smelter di Bumi Cenderawasih.
"Itu sangat tidak elok, tidak etis dan merupakan pengkhianatan terhadap rakyat Papua dan negara. Karena itu, FPKB akan bersikap kritis mengawasi ekspor bahan mentah dan pembangunan smelter di luar Papua itu," terang Helmy.
Helmy juga menyayangkan perpanjangan kontrak ekspor bahan mentah PT Freeport untuk enam bulan ke depan. Karena itu, perlu ada harmonisasi peraturan perundang-undangan dan aturan lainnya menyangkut pengelolaan sumber daya alam (SDA) melalui revisi UU Nomor 4 tahun 2009 tentang Mineral dan Batubara (Minerba).
"Fraksi PKB DPR menyayangkan perpanjangan kontrak ekspor bahan mentah PT Freeport untuk enam bulan ke depan. Karena itu, pelaksanaan perpanjangan tersebut perlu diawasi secara ketat agar tidak melenceng jauh dari Nawa Cita Presiden Jokowi," tegas Helmy. (fas/jpnn)
JAKARTA- Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) DPR RI, A Helmy Faishal Zaeni angkat suara terkait keinginan PT Freeport Indonesia membangun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi