Bangun Tidur, Bek Persib Tiba-Tiba Kehilangan Janggut
jpnn.com, BANDUNG - Bek Persib Bandung Bojan Malisic membuat para bobotoh pangling dalam latihan sejak Selasa (13/2).
Pasalnya, bek asal Serbia itu muncul dengan penampilan anyar.
Dia memangkas janggutnya hingga habis. Bojan kini tampil lebih klimis.
"Saya tidak tahu, bangun tidur tiba-tiba janggut ini hilang. Saya juga tanya sama dokter kenapa ini bisa terjadi," ucap bek yang karib disapa Mali itu sembari tertawa, Kamis (15/2).
Mali mengaku sengaja mencukur janggutnya karena menginginkan suasana baru.
Meski demikian, Mali juga mengakui bahwa keputusannya membuat para bobotoh kecewa.
Sebab, Mali terlihat tidak sangar lagi. Selama ini, Mali tampil sangar dengan janggut dan tato.
"Dengan style seperti ini, mungkin saya bisa lebih fresh. Tidak perlu lama-lama, sekitar 20 hari pasti janggut saya sudah tumbuh lebat lagi," imbuh Mali. (adw/jpc/jpnn)
Bek Persib Bandung Bojan Malisic membuat para bobotoh pangling dalam latihan sejak Selasa (13/2).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Alasan Bojan Hodak Tidak Beri Izin Kevin Mendoza Bela Filipina di Piala AFF 2024
- Kalahkan Persita, Persib Seharusnya Bisa Cetak 3 Gol Lebih
- Persib Menang 3-1 atas Persita, Maung Bandung Pecahkan Rekor
- Persita Optimistis Hadapi Persib, Pelatih: Kami Tidak Mau Kalah
- Pemulihan Cedera, Dedi Kusnandar Menepi 3 Bulan
- Pelatih Persib Cuma Sebut Persebaya, Mulai Sombong?