Bangunan SMA di Bogor Terbakar
jpnn.com, BOGOR - Bangunan SMAN 1 Bogor terbakar pada Rabu (19/8) pagi. Delapan unit Damkar dikerahkan untuk melakukan pemadaman.
“Dari delapan unit itu dua bantuan dari Kabupaten Bogor. Api baru padam pukul 10.30 WIB,” ujar Kabid Damkar Kota Bogor, Ade dilansir radarbogor.id, Rabu.
Ade menjelaskan, api pertama kali terlihat oleh tukang bangunan yang tengah bekerja merenovasi bangunan.
"Kebetulan lagi ada renovasi. Terlihat ada asap,” tuturnya.
Menurut kesaksian pegawai staf sekolah, lanjut Ade, terlihat asap mengepul di basement sekolah di mana di sana adalah tempat parkir motor dan gudang.
Setelah berhasil menembus pekatnya asap, akhirnya diketahui titik api berasal dari gudang di basemen bangunan. sekolah masih dalam status PSBB atau tidak ada kegiatan.
Sedangkan utuk sumber api, diduga berasal dari konsleting arus listrik.
“Kejadian pukul 08.00 WIB. Api dari konsleting arus listrik karena ruangan yang terbakar kosong,” tukasnya. (all/radarbogor)
Bangunan SMAN 1 Bogor terbakar pada Rabu (19/8) pagi. Delapan unit Damkar dikerahkan untuk melakukan pemadaman.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri