Banjir Besar, 5 Kecamatan di Bulungan Mirip Danau

“Sebenarnya warga Tanjung Rumbia sempat kami evakuasi di tempat yang disediakan pemerintah, karena belum ada orang mereka tak mau, malah milih ngungsi di tempat keluarga mereka,” ungkapnya.
Jadi, sambung dia, belum ada warga yang mengungsi di tempat-tempat yang disediakan pemerintah sampai tadi malam. Karena tak ada pengungsi di posko yang sudah disiapkan, sampai tadi malam Pemkab Bulungan belum memberikan bantuan makanan.
“Bantuan makanan seperti nasi bungkus diberikan melalui Dinas Sosial hanya untuk warga yang mengungsi di posko pengungsian, tapi sekarang belum ada yang ngungsi,” ujarnya.
Untuk status banjir, hingga saat ini kata dia, belum ditetapkan sebagai darurat banjir, karena dinilai belum parah. “Untuk menetapkan status juga perlu dirapatkan,” katanya.(ana)
Banjir besar kembali melanda Bulungan, Tanjugselor, Kalimantan Utara, Kamis (25/5).
Redaktur & Reporter : Budi
- 2 Desa di Parigi Moutong Terendam Banjir
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total
- Sejumlah Warga Tangerang yang Terdampak Banjir di 17 Titik Dievakuasi ke Posko Pengungsian
- 115 Rumah Warga di Poso Terendam Banjir
- Hujan Deras, Jalan Soetta - Gedebage Bandung Banjir, Kendaraan Tak Bergerak
- Pemprov Jateng Mengeklaim Arus Mudik dan Balik Lancar