Banjir di Medan jadi Bahan Menyerang Anies Baswedan
Artikel karya Reportase3 itu memantik beragam reaksi netizen. Mereka yang tidak cerdas tentu akan termakan begitu saja dengan kabar hoaks tersebut. Termasuk di antaranya pengelola fan page PiyunganOnline.org–Melawan Media Fitnah.
Mereka membagikan screenshot dari artikel blog reportase3 sembari menyelipkan kalimat cemoohan.
”ANIES KALAP!!! MENGANGGAP DIRINYA SEKELAS NABI NUH. Gubernur kalau gak bisa kerja biasanya banyak bicara, banyak alesan, banyak menyalahkan siapa saja, itulah ciri khas Anies!”
Begitu penggalan kalimat cemoohan yang ditulis Piyungan.
Blog Reportase3 sepertinya mencari keuntungan dari dua hal. Pertama, dari pihak yang mungkin memesan artikel untuk memperkeruh suhu politik.
Kedua, mereka mendapatkan keuntungan dengan menjadi publisher iklan online. Blog itu mendulang iklan langsung dari penyedia layanan jaringan iklan online Adnow dan Payclick. Iklan yang berasal dari Payclick malah bergambar animasi porno.
Hoaks tentang banjir yang menyerang Anies bukan itu saja. Banyak netizen yang membagikan foto seorang pria yang mengevakuasi perempuan ketika terjadi banjir sedada orang dewasa. Foto tersebut lantas diberi caption seolah-olah terjadi di Jakarta.
”Terimakasih Pak Gubernur, banyak orang Jakarta yang punya kolam renang pribadi di rumahnya. Ini Gubernur yang amanah. Kalau Ahok biasa memberikan kail nya, tapi Anis menyediakan kolam nya,” begitu posting-an akun Facebook Menhart Paluala.
Foto seorang pria menggendong perempuan di tengah genangan banjir dijadikan bahan hoaks menyerang Gubernur DKI Anies Baswedan.
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano