Banjir di Sultra, 2 Orang Meninggal Dunia
Selasa, 16 Juli 2013 – 15:09 WIB

Banjir di Sultra, 2 Orang Meninggal Dunia
JAKARTA - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan dua orang meninggal dunia akibat banjir yang melanda Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Banjir terjadi di Kota Kendari dan Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) karena hujan yang terjadi terus menerus sejak Senin (15/7). Sutopo menjelaskan banjir di Kota Kendari terjadi akibat 13 sungai meluap sehingga 10 kecamatan terendam Masing-masing ; Kecamatan Poasia, Abeli, Kambu, Baruga, Uwa Uwa, Kadia, Mandonga, Puuwatu, Kendari Barat, dan Kendari. Hingga sekarang tinggi air mencapai 30 centimeter hingga 2 meter. "Data sementara, 60 rumah rusak, 2 jembatan rusk sedang, 1 jembatan terbawa arus," katanya.
Dua korban yang dinyatakan meninggal dunia adalah Riswandi (14), warga Kelurahan Kemaraya, Kendari Barat. Sementara satu korban lagi didentifkasi bernama Buyung (20) yang hanyut terbawa arus di Desa Ambesea, Konsel.
"Hujan yang terjadi terus menerus selama dua hari yang menyebabkan sungai-sungai meluap dan banjir hingga saat ini," kata Sutopo dalam rilisnya yang diterima JPNN, Selasa (16/7).
Baca Juga:
JAKARTA - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan dua orang meninggal
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki