Banjir Interupsi, Pimpinan DPR Sementara Diserbu Anggota

jpnn.com - JAKARTA - Baru saja membuka skors Sidang Paripurna pemilihan pimpinan DPR, Pimpinan DPR RI sementara Popong Otje Djundunan langsung diserbu oleh anggota. pasalnya sepele, Otje menanyakan apakah sidang dilakukan sesuai aturan atau tidak.
"Sesuai aturan Tatib, agenda sidang sampai pukul 11.30 WIB. saya ingin menanyakan apakah sesuai aturan atau dituntaskan semua," kata Popong Otje, usai membuka skor sidang, Rabu (1/10).
Namun pertanyaan ini langsung disikapi reaktif oleh anggota, terutama dari Fraksi PDIP Perjuangan, yang berebut interupsi. Bahkan tanpa memberi kesempatan pada pimpinan menyelesaikan pembicaraan, puluhan anggota menyerbu ke depan podium pimpinan.
Sikap itu sempat mendapat ejekan dari mayoritas anggota lain yang meminta mereka duduk. Termasuk pimpinan sidang. "Silahkan duduk dulu, saya akan beri kesempatan bicara masing-masing partai," kata Popong.
Setelah anggota duduk semua, Popong kembali melanjutkan bahwa dirinya juga keliru. Sebenarnya batas akhir sidang pukul 22.30 WIB, sementara waktu sudah menunjukkan pukul 23.20 WIB.
"Maaf tadi ada salah kata, seharusnya batas sidang 22.30 WIB, harusnya sudah waktunya habis, tapi tadi saya diberi izin untuk menskors 30 menit untuk menunggu kawan-kawan kita yang belum hadir," jelasnya.
Hingga berita ini dirilis, disepakati sidang dilanjutkan meski ada penolakan dari Fraksi Nasdem. Agenda berikutnya pengesahan agenda sidang dan dilanjutkan dengan penetapan Fraksi-fraksi di DPR RI. Namun, sidang masih saja diwarnai interupsi. (fat/jpnn)
JAKARTA - Baru saja membuka skors Sidang Paripurna pemilihan pimpinan DPR, Pimpinan DPR RI sementara Popong Otje Djundunan langsung diserbu oleh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengacara Sebut Keterangan Saksi Tak Ungkap Uang Suap dari Hasto
- Pesan Jaga Alam Tersampaikan Dari Kepedulian Kecil Saat Jambore Karhutla di Riau
- Info Terbaru dari BKN soal PPPK Paruh Waktu, Honorer R1 hingga R4 Bisa Tenang
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya
- Febri Sebut Tak Ada Saksi yang Bilang Uang Suap Berasal dari Hasto
- Konon, Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Agar Bicara Hati-Hati Soal Isu Sensitif