Banjir Karawang, Empat Orang Tewas
Senin, 21 Januari 2013 – 08:57 WIB
KARAWANG-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang belum bisa memastikan kerugian yang diakibatkan bencana banjir, namun banjir ini telah merenggut empat korban jiwa. Kendati air banjir sudah mulai surut, namun masih 6 kecamatan dari 24 kecamatan masih terendam air. Dijelaskan, untuk menghitung jumlah kerugian harus dari semua aspek mulai dari pertanian, kelautan, perumahan dan lain sebagainya. “Untuk bantuan korban banjir, kami mengambil dari seluruh OPD yang ada. Untuk cadangan bantuan masih tersimpan Rp2,5 miliar,” jelasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Pasundan Ekspres (Grup JPNN), 6 kecamatan yang masih terendam banjir antara lain Kecamatan Batujaya, Pakisjaya, Jatisari, Cilebar, Tempuran dan Telukjambe Barat. Warga yang mengungsi sudah mulai pulang dari posko banjir untuk membersihkan rumahnya. Sampai saat ini pihak pemerintah terus mendistribusikan bantuan kepada korban banjir terparah yaitu di Kecamatan Batujaya dan Pakisjaya.
Baca Juga:
“Sampai saat ini kami belum bisa menghitung jumlah kerugian akibat banjir berapa, namun setelah selesai semua kami akan melakukan evaluasi dan menghitung kerugian yang diakibatkan oleh bencana banjir,” ujar Sekertaris Daerah (Sekda) Karawang, Iman Sumantri kepada Pasundan Ekspres saat ditemui di posko Satkorlak Penanggulangan Bencana Kabupaten Karawang, Minggu (20/1).
Baca Juga:
KARAWANG-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang belum bisa memastikan kerugian yang diakibatkan bencana banjir, namun banjir ini telah merenggut
BERITA TERKAIT
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel