bank bjb Dukung Kejuaraan Nasional Baseball Softball Salman Al Farisi III

jpnn.com, BANDUNG - bank bjb memberikan dukungan terhadap pengembangan olahraga di kalangan generasi muda melalui ajang Salman Al Farisi Baseball Softball National Championship III yang berlangsung di Bandung.
Kejuaraan ini digelar di Lapangan Softball Lodaya dan Lapangan Baseball Arcamanik dari 14 hingga 26 Oktober 2024.
Dukungan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan kualitas olahraga, tetapi juga mendorong lahirnya bibit-bibit atlet potensial dari kalangan pelajar.
Sebagai salah satu institusi keuangan yang peduli pada generasi muda, bank bjb memandang olahraga sebagai sarana efektif dalam membentuk karakter, kedisiplinan, serta kebugaran fisik.
Lebih dari sekadar mendukung kegiatan olahraga, bank bjb turut memperkenalkan produk-produk keuangannya, seperti bjb Tandamata, bjb Tabungan Simple, bjb Tandamata My First, dan bjb SiMuda.
Produk-produk ini dirancang untuk mendukung literasi dan inklusi keuangan di kalangan anak muda. Melalui aplikasi perbankan digital DIGI, bank bjb juga berharap menarik minat generasi muda untuk mengenal layanan perbankan digital yang lebih modern dan mudah diakses.
Dukungan bank bjb dalam ajang ini merupakan bagian dari strategi untuk memperkuat brand awareness, khususnya di kalangan milenial.
Dengan makin dikenalnya bank bjb melalui kegiatan olahraga, diharapkan produk-produk perbankan dapat lebih mudah diterima oleh masyarakat, terutama generasi muda dan juga bank bjb berharap, dengan adanya kegiatan ini akan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menabung sejak dini.
bank bjb memberikan dukungan terhadap pengembangan olahraga di kalangan generasi muda.
- Sempat Sulit Dihubungi, Ridwan Kamil Akui Baik-Baik Saja, Lalu Klarifikasi Soal Hal Ini
- Menanggapi Isu Terkini, bank bjb Perkuat Komitmen Transparansi
- Reaksi Ridwan Kamil Setelah Kediamannya Digeledah KPK
- bank bjb Permudah Penukaran Uang Jelang Lebaran Lewat SERAMBI
- Seusai Membongkar Hibisc Fantasy Puncak, Dedi Mulyadi Bakal Audit Seluruh BUMD Jabar
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global