Bank Diserbu Nasabah
Selasa, 30 Desember 2008 – 18:48 WIB
JAKARTA - Setelah liburan Natal yang panjang sekitar lima hari, bank-bank langsung diserbu nasabah. Meski pelayanan baru dibuka pukul 08.00, namun nasabah rela menunggu hingga bank beroperasi. Hal tersebut dibenarkan Endah K. Teller BRI Cinere ini mengatakan, hari pertama bank dibuka sangat ramai. Transaksinya pun macam-macam, setoran, penarikan, pembayaran, dan transfer. “Tapi paling banyak transfer sih, mungkin nasabahnya lebih nyaman pake teller langsung,” ungkapnya.
Seperti yang terpantau di Bank BRI, Mandiri, BNI, dan Danamon cabang Cinere. Keempat bank tersebut belum jam 08.00 pagi sudah dijubeli nasabah dan memegang nomor antrean. “Sudah datang lebih awal saja masih dapat nomor 23, apalagi kalau datang di atas jam 8,” ujar Ny Atni, yang ditemui di Bank BRI.
Baca Juga:
Dia mengaku ingin mentransfer uang untuk saudaranya di Lampung. Ditanya mengapa tidak menggunakan fasilitas ATM saja, perempuan berkulit sawo matang ini mengaku lebih senang lewat teller. “Kalau pakai ATM takutnya ada apa-apa, kan sekarang banyak kejahatan di mesin ATM,” tuturnya dengan nada polos.
Baca Juga:
JAKARTA - Setelah liburan Natal yang panjang sekitar lima hari, bank-bank langsung diserbu nasabah. Meski pelayanan baru dibuka pukul 08.00, namun
BERITA TERKAIT
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan