Bank DKI Raih Predikat BPD Terbaik dari Kemendagri
jpnn.com, JAKARTA - Bank DKI dinobatkan sebagai salah satu Bank Pembangunan Daerah (BPD) Terbaik 2023 oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Penghargaan itu diberikan dalam ajang Best BUMD Awards 2023 di Jakarta. Bank DKI menerima penghargaan sebagai Peringkat II Bank Pembangunan Daerah 'Kategori Besar'.
Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono menyebutkan bahwa penghargaan yang diterima menjadi apresiasi atas upaya dan dedikasi Bank DKI dalam peran aktif meningkatkan optimalisasi pelayanan publik.
"Implementasi strategi bisnis dan inovasi teknologi merupakan langkah nyata Bank DKI memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, serta berperan aktif dalam memajukan ekonomi daerah,” ucap Amirul dalam keterangannya, Kamis (5/10).
Wujud dukungan Bank DKI terhadap berbagai program Pemprov DKI Jakarta, yakni penyaluran bantuan sosial, seperti pendistribusian dan pengelolaan rekening Kartu Jakarta Pintar (KJP), Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU), Kartu Lansia Jakarta (KLJ), Kartu Dasawisma, dan Kartu Pekerja Jakarta.
Bank DKI juga menghadirkan kemudahan bagi masyarakat di DKI Jakarta, misalnya JakCard sebagai kartu pintar prabayar yang dapat dipergunakan sebagai alat pembayaran pada berbagai moda transportasi umum, seperti Transjakarta, MRT, LRT, hingga Kereta Api Bandara atau Railink, akses tiket masuk sejumlah museum dan tempat wisata yang dikelola Pemprov DKI Jakarta.
“Bank DKI juga memfasilitasi pembayaran pajak dan retribusi melalui fitur dalam aplikasi JakOne Mobile, serta pajak kendaraan bermotor dengan aplikasi Samsat Online Delivery (Si-Ondel) yang juga terkoneksi dengan aplikasi JakOne Mobile,” kata dia.
Sementara itu, Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri Agus Fatoni mengatakan tujuan diselenggarakannya BUMD Awards adalah untuk memberikan penilaian terhadap BUMD.
Bank DKI dinobatkan sebagai sebagai salah satu BPD Terbaik 2023 oleh Kemendagri.
- Ary Ginanjar Apresiasi Komitmen Kemendagri Membangun ASN Ber-AKHLAK
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Bappenas Membeberkan Mengenai Pentingnya Pelestarian Lingkungan Perdesaan
- Bappenas Tekankan Pentingnya Tata Kelola Perdesaan yang Adaptif
- LSM Gempur Papua Ajukan 3 Laporan ke Bawaslu
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo