Bank Jatim Setop Kredit untuk Debitur Provinsi Lain

Bank Jatim Setop Kredit untuk Debitur Provinsi Lain
Ilustrasi. Foto: JPNN

Bank Jatim juga akan membatasi penyaluran kredit terpusat hanya di Jatim.

Sementara, Bank Jatim menghentikan penyaluran kredit untuk debitur di provinsi lain.

Sebab, penyaluran kredit yang mengutamakan nasabah di Jatim lebih optimal mendorong pertumbuhan provinsi terbesar kedua itu.

’’Kami juga akan mendorong kredit ke sektor infrastruktur. Yang sudah ada komitmen itu pembiayaan untuk RS milik Muhammadiyah di Jatim dan RSUD dr Soetomo di Surabaya. Itu kami biayai (masing-masing + Rp 500 miliar, Red),’’ jelas Soeroso.

Selain itu, Bank Jatim mengincar proyek pembiayaan RS Universitas Airlangga.

Bank Jatim juga mengincar proyek pembangunan jalan dan sejumlah infrastruktur di wilayah selatan Jatim.

Di antaranya, Pacitan, Banyuwangi, dan Trenggalek.

Menurut Soeroso, bagian selatan Jatim cukup prospektif untuk memperoleh pembiayaan.

Pelemahan sektor korporasi membawa dampak buruk bagi Bank Jatim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News