Bank Mandiri & Kelompok Wanita Tani Bekerja Sama Ubah Sampah jadi Benda Bernilai

Bank Mandiri & Kelompok Wanita Tani Bekerja Sama Ubah Sampah jadi Benda Bernilai
Bank Mandiri terus merealisasikan komitmennya terhadap aksi-aksi berkelanjutan, salah satunya melalui Program Mandiri Pilah Sampah. Foto: dok Bank Mandiri

jpnn.com, JAKARTA - Bank Mandiri terus merealisasikan komitmennya terhadap aksi-aksi berkelanjutan, salah satunya melalui Program Mandiri Pilah Sampah. 

Program pengelolaan sampah organik itu berfokus pada penggunaan mesin biodigester serta kolaborasi dengan masyarakat setempat.

Corporate Secretary Bank Mandiri Teuku Ali Usman menyampaikan program Mandiri Pilah Sampah bertujuan mengubah sampah organik menjadi sumber daya bernilai.

Program inovatif itu pun telah berjalan sejak 2022.

Ali menjelaskan salah satu hasil dari program ini berupa pupuk organik yang bermanfaat bagi pengembangan urban farming di perkotaan dan cairan eco-enzyme yang multifungsi untuk keperluan rumah tangga, seperti pembersih alami dan pengusir hama.

“Kami percaya bahwa dengan memberdayakan komunitas dan mengedepankan inovasi seperti biodigester dan eco-enzyme, kita dapat menciptakan perubahan nyata bagi lingkungan dan masyarakat perkotaan,” ujar Ali dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (25/10).

Bank Mandiri pun menggandeng Bank Sampah (BS) Mekar Sari yang terletak di Kelurahan Pela Mampang, Jakarta Selatan guna melibatkan partisipasi masyarakat program ini.

Sebelumnya, Bank Mandiri telah mendorong inisiatif lainnya untuk pengolahan limbah. Melalui prakarsa Mandiri Lingkar Hijau, Bank Mandiri bekerja sama dengan Bell Living Lab, perusahaan yang mengolah limbah cangkang biji kopi di Bandung, Jawa Barat. 

Bank Mandiri terus merealisasikan komitmennya terhadap aksi-aksi berkelanjutan, salah satunya melalui Program Mandiri Pilah Sampah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News