Bank Muamalat Ikut Salurkan Kredit Rumah Bersubsidi
Rabu, 28 Maret 2012 – 19:23 WIB
JAKARTA--Setelah lima bank pelat merah yang menyalurkan dana Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), kini Kementerian Perumahan Rakyat menggandeng Bank Muamalat. Bank Muamalat bersedia menyalurkan kredit perumahan dengan suku bunga 7,25 persen selama 15 tahun.
"Saya memberikan apresiasi kepada Bank Muamalat karena mau berperan dalam program FLPP. Ini menunjukkan Bank Muamalat peduli dengan program perumahan rakyat," ujar Menteri Perumahan Rakyat (Menpera) Djan Faridz di Jakarta, Rabu (28/3).
Baca Juga:
Dia mengaku prihatin dengan angka pertumbuhan rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang hanya bertahan pada angka 100 ribu rumah per tahun. Padahal kebutuhan rumah masyarakat miskin berdasar data BPS mencapai 13,8 juta unit.
"Dulu, industri perbankan yang mau fokus pada kredit perumahan hanya BTN. Karena itu Kemenpera terus berupaya meningkatkan peran aktif perbankan baik BUMN maupun bank swasta nasional untuk membantu program perumahan," tuturnya.
JAKARTA--Setelah lima bank pelat merah yang menyalurkan dana Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), kini Kementerian Perumahan Rakyat
BERITA TERKAIT
- Tukarkan Poin Anda Sekarang di MyPertamina Fair 2024! Raih Puluhan Logam Mulia & Motor Sport
- Pameran Plastics & Rubber Indonesia 2024 Segera Digelar di JIExpo, Catat Tanggalnya!
- 11.11 Big Sale Dorong Penjualan Produk Brand Lokal & UMKM Meningkat 7,5 Kali Lipat di Shopee Live
- Gandeng Fiesta, Bank Mandiri Taspen Luncurkan Program Usaha Toko Frozen Mantap
- Biofuel jadi Salah Satu Kunci dalam Dukung Transisi Energi Indonesia
- Pertamina Jadikan Biofuel Salah Satu Kunci Akselerasi Transisi Energi