Bantah RI Putus Hubungan Diplomatik dengan Libya
Selasa, 01 Maret 2011 – 17:10 WIB
JAKARTA-Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa membantah adanya kabar bahwa pemerintah Indonesia memutuskan hubungan Diplomatik dengan Libya terkait mundurnya kedutaan besar negara yang tengah berkonflik tersebut.
”Saya sempat baca salah satu rekan kita memberitakan seolah-olah Indonesia memutuskan hubungan diplomatik dengan Lybia, itu tidak benar. Indonesia terus menjalin hubungan Diplomatik dengan negara-negar lain termasuk Libya,” katanya kepada wartawan di gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Selasa (1/3)
Baca Juga:
Dijelaskan Marty, sesuai mekanisme, jika ada pemutusan hubungan Diplomatik, maka itu akan diumumkan secara terbuka. Namun dia membenarkan bahwa pemerintah RI tunduk pada resolusi Dewan Keamanan PBB.
"Yang ada kemarin adalah resolusi dewan kemanan PBB 1970 yang mengharuskan adanya penerapan sanksi terhadap individu-individu di Libya. Itu yang menjadi kewajiban kita semuanya untuk menerapkan, bukan hanya Indonesia saja tetapi semua anggota PBB, tapi tidak ada pemutusan hubungan diplomatik,” tandasnya
JAKARTA-Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa membantah adanya kabar bahwa pemerintah Indonesia memutuskan hubungan Diplomatik dengan Libya terkait
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer