Bantah Terlibat Pencucian Uang, Raffi Ahmad Ungkap Sumber Penghasilan

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad memberi klarifikasi setelah namanya terseret kasus pencucian uang dengan tersangka Rafael Alun Trisambodo.
Dia menegaskan bahwa artis berinisial R yang disebut-sebut terlibat kasus tersebut bukan dirinya.
"Kenapa ya berita-berita itu bikin gue makin terkenal, setiap ada inisial R pasti disangkutpautkan sama gue, yang namanya R kan banyak," kata Raffi Ahmad saat berbincang dengan Irfan Hakim dalam program FYP di Trans 7, Selasa (4/4).
Suami Nagita Slavina itu lantas menjelaskan sumber kekayaannya atau penghasilannya.
Raffi Ahmad mengaku mendapat uang dari hasil syuting, hingga bisnis.
"Alhamdulillah gue masih syuting sampai sekarang, bisnis Rans juga alhamdulillah, gue itu orangnya pintar mengelola uang, alhamdulillah banget," beber ayah Rafathar itu.
Dalam kesempatan tersebut, Raffi Ahmad juga menyebut dirinya tidak ada kaitan dengan Rafael Alun Trisambodo.
Dia bahkan tidak mengenal Rafael Alun Trisambodo yang telah ditahan KPK tersebut.
Presenter Raffi Ahmad memberi klarifikasi setelah namanya terseret kasus pencucian uang dengan tersangka Rafael Alun Trisambodo.
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga
- Punya Utang Rp 136 Miliar, Raffi Ahmad: Namanya Pengusaha
- Respons Raffi Ahmad Setelah Dilaporkan Punya Utang Rp 136 Miliar
- Laporan Kekayaan Raffi Ahmad Terungkap, Sebegini Total Hartanya