Bantah Terlibat Promosi Judi Online, Vicky Prasetyo: Enggak Pernah

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Vicky Prasetyo membantah kabar dirinya terlibat dalam dugaan kasus promosi judi online.
Bantahan tersebut disampaikannya setelah namanya digosipkan terseret kasus tersebut.
"Aku belum tahu dan belum ada update soal itu," kata Vicky Prasetyo di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Vokalis Kudeta itu mengatakan tidak tahu sama sekali perihal kasus promosi judi online.
Menurut Vicky Prasetyo, dirinya tidak pernah mempromosikan situs judi online di media sosial.
"Aku enggak pernah (promosi judi online). Enggak pernah tahu dan melakukan," jelas mantan suami Angel Lelga itu.
Vicky Prasetyo menyebut dirinya belum menerima informasi apa pun dari pihak kepolisian.
Dia juga belum mendapat surat panggilan pemeriksaan terkait kasus dugaan promosi judi online.
Presenter Vicky Prasetyo membantah kabar dirinya terlibat dalam dugaan kasus promosi judi online.
- Mitra Driver Gojek Gaungkan Gerakan Judi Pasti Rugi
- Gandeng Kapolri, Menteri Meutya Siap Tangani BTS Palsu dan Judi Online
- DPR Dukung Pemerintah Gencar Mencegah Penyebaran Konten Judi Online
- ISSF Dorong Pemberantasan Judi Online Multi Sektor
- Hobi Judi Online 1XBET, Pengusaha Ini Habiskan Rp 6 Miliar
- Lawan Judol dan Pinjol Ilegal, Ibas: Ciptakan Ruang Digital yang Lebih Aman & Produktif