Bantai Persija 3-0, Kualitas Sentuhan Pemain PBFC Membaik

jpnn.com - SAMARINDA - Pusamania Borneo FC puas dengan kemenangan 3-0 atas Persija Jakarta, Minggu (3/7) malam. Faktor mental dan keyakinan pemain, menjadi pembeda permainan PBFC kali ini.
Pelatih PBFC Dragan Djukanovic menjelaskan selama 25 menit awal timnya memang sempat buntu. Tapi, setelah meminta pemain-pemainnya terus bersemangat dan mempertahankan ritme, gol pun datang.
Ketiga gol Pesut Etam, julukan PBFC masing-masing dicetak oleh Pedro Javier menit ke-30, Jad Noureddine (79'), dan Lerby Eliandry (90').
"Kami sempat kesulitan mencetak gol di 30 menit pertama. Untungnya tim ini memiliki pemain bermental baja, pemain tidak putus asa, terus berjuang. Itu yang membuat kami bisa menang," kata Dragan.
Dia yakin, performa timnya sudah menuju permainan terbaik. Evaluasi dari delapan laga sebelumnya, lanjut Dragan, membuat permainan PBFC membaik.
"Pemain semakin kompak, sentuhan terbaik mulai terlihat. Yang terpenting, mental pemain juga sudah cukup bagus, tak mudah menyerah," tuturnya. (dkk/jpnn)
SAMARINDA - Pusamania Borneo FC puas dengan kemenangan 3-0 atas Persija Jakarta, Minggu (3/7) malam. Faktor mental dan keyakinan pemain, menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rehan/Gloria Mencoba Memahami Karakteristik Arena Pertandingan Sudirman Cup 2025
- Arne Slot Pengin Liverpool segera Pastikan Gelar Juara Liga Inggris
- Bocah Asal Lombok Timur Taklukkan Trek Lari 1.500 Meter di Singapura
- Alex Marquez Tumbang di Practice MotoGP Spanyol, Red Flag!
- Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Lewandowski & Balde Absen
- Robby Darwis Sebut Persib Diuntungkan untuk Menjuarai Liga 1, Ini Penyebabnya