Banten Kerahkan 317 Atlet Berlaga di PON Jabar
jpnn.com - SERANG – Ketua KONI Provinsi Banten Ruminah Kartoredjo pastikan bahwa persiapan untuk PON XIX Jawa Barat berjalan dengan lancar. Sebanyak 317 atlet Banten akan berlaga dalam kompetisi olah raga nasional tersebut.
“Persiapan demi persiapan telah kita lakukan karena waktu kita tinggal empat bulan lagi, persiapan yang telah kita lakukan seperti character building yang kita laksanakan selama empat hari tiga malam di pantai carita kemarin, kemudian kita sedang melaksanakan persiapan khusus yang diantaranya pelatihan teknis serta pertandingan-pertandingan,” jelasnya saat ditemui, Selasa (3/5).
Saat ini yang sudah berjalan, lanjutnya, yaitu try out pertandingan softball yang saat ini sedang di Singapore dan kemarin sepak takraw di malaysia. Mudah-mudahan dengan mereka melakukan peetandingan-pertandingan tersebut mereka dapat menjajaki dan mengetahui dimana letak kekurangan mereka yang harus diperbaiki.
Untuk atlet yang berprestasi akan diberi penghargaan seperti tahun sebelumnya, akan ditambahkan pada tahun ini. “kalau masalah berapa nilainya saya juga belum tahu. Tapi yang saya tahu akan diberi tambahan untuk tahun ini,” ungkapnya. (Risa/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024