Banteng Fondo Ride, Pramono dan Hasto Gowes Kediri-Blitar hingga Membantu Guru

jpnn.com, KEDIRI - Menteri Sekretaris Kabinet (Mensesneg) Pramono Anung dan Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto bersepeda bersama sejumlah masyarakat di Jawa Timur.
Kegiatan ini dalam rangka Banteng Ride and Night Run 2022, yakni Banteng Fondo Ride di Kediri.
Acara ini diikuti oleh ratusan peserta roadbike. Mereka dilepas oleh Pramono, Hasto, dan Wakil Ketua Panitia HUT ke-49 PDIP Pulung Agustanto, dari Kawasan Simpang Lima Gumul, Kota Kediri.
Legislator PDIP di DPRD Jawa Timur Renny Pramana menyampaikan harapan dan doa saat melepas kegiatan itu.
“Dengan mengucap bismillah, rombongan bersepeda Banteng Fondo Ride kami berangkatkan,” kata Renny.
Seusai itu, Pramono Anung, Hasto, dan Pulung lalu kompak mengangkat bendera start, dan peserta langsung menggowes sepedanya masing-masing.
Pramono dan Hasto lalu tampak buru-buru bergerak menuju ke arah belakang barisan pesepeda yang berangkat. Keduanya lalu menaiki sepedanya masing-masing.
Di garis start, Ketua DPD PDIP Jawa Timur Kusnadi bersama Wakil Ketua Budi Sulistyono Kanang (mantan Bupati Ngawi) dan Whisnu Sakti Buana (mantan Wali Kota Surabaya) memegang bendera.
Banteng Fondo Ride juga menyumbang seribu sepeda untuk guru dan seribu sepatu untuk siswa di daerah pedalaman.
- Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pengurusan SIM untuk ASN dan Wartawan Perempuan
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku