Bantu Guru Muda Garda Depan di Rote Ndao, FIFGROUP Donasikan 3 Sepeda Motor

Area Manager Nusa Tenggara Yudha Satria menyerahkan sepeda motor secara simbolis kepada Sekretaris YPA-MDR Wedijanto Widiarso di Sekolah Dasar Instruksi Presiden (SD InPres) Anda Iko, Kabupaten Rote Ndao, Rabu (24/8).
“Kami berharap sepeda motor yang diserahkan kepada YPA-MDR menjadi sarana pendukung transportasi para peserta GMGD untuk menuju sekolah binaan,” kata Yudha.
Wedijanto mengatakan YPA-MDR sangat mengapresiasi dukungan FIFGROUP melalui donasi tiga sepeda motor Honda yang digunakan oleh peserta Guru Muda Garda Depan (GMGD) yang saat ini bertugas di 16 sekolah binaan di Rote Barat.
‘’Semoga dapat bermanfaat dan memberikan semangat bagi seluruh peserta GMGD,” katanya.
“Peran besar yang diemban oleh para peserta GMGD adalah agen pembaharu yang diharapkan mampu membawa perubahan positif dalam berbagai bidang, baik akademik, karakter, maupun manajemen sekolah,’’ ucapnya.
Para guru muda diharapkan menyusun dan menerapkan strategi maupun program-program inovatif sehingga kualitas pendidikan meningkat lebih cepat.
Salah satu guru yang akan menggunakan sepeda motor tersebut adalah Karina Indra Dewi yang mengajar di SMP Satap Bo'a.
“Terima kasih untuk FIFGROUP yang memberikan motor kepada YPA-MDR sehingga kami bisa manfaatkan untuk mobilitas sehari-hari ke sekolah. Sukses selalu FIFGROUP dan YPA-MDR,” ucap Karina. (mrk/jpnn)
FIFGROUP memberikan donasi tiga sepeda motor melalui Yayasan Pendidikan Astra Michael D. Ruslim (YPA-MDR) di Kabupaten Rote Ndau
Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka
- 5 Berita Terpopuler: Innalillahi, Polemik Muncul, Usulan Penetapan NIP CPNS & PPPK 2024 Ditunggu!
- Sejumlah Daerah Diguncang Gempa, Magnitudo 6.0 di Wanokaka NTT
- Embay Mulya Syarif Nilai Bantuan PIK 2 untuk Serang Sebagai Peluang Ekonomi Lokal
- Dahulunya Terbengkalai, Danau Cinta Kini jadi Sarana Edukasi dan Ekonomi Warga
- J&T Cargo Ungkap Strategi untuk Memaksimalkan Kontribusi Bagi Industri Logistik