Banyak Artis, Jangan Surkianih!

jpnn.com - JAKARTA - Juru bicara Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani meminta posisi Zaskia Gotik sebagai Duta Pancasila maupun Dokter Klinik Pancasila yang disematkan Kementerian Pertahanan RI, dibatalkan.
"Itulah yang menurut saya, semua pihak baik kementerian lembaga, yang begini ini jangan karena melihat artisnya. Harus itu dibatalkan yang kayak begitu," kata Arsul ditemui di gedung DPR Jakarta, Rabu (13/4).
Jabatan Duta Pancasila diberikan terhadap Zaskia oleh Fraksi PKB di MPR RI, setelah pemilik goyang itik itu melakukan penghinaan terhadap lambang negara. Ia menyebut lambang sila kelima Pancasila adalah bebek nungging.
Kemudian, oleh Kemenhan, pemilik nama asli Surkianih didaulat sebagai Dokter Klinik Pancasila Kementerian Pertahanan RI.
Sampai-sampai, posisi yang diberikan terhadap Zaskia membuat Rahmawati Soekarnoputri, meradang dan mengancam menyomasi Kemhan.
Nah, Arsul sendiri memandang kalaupun mau menjadikan kalangan artis sebagai Duta Pancasila, seharusnya bukan Zaskia orangnya.
"Kan banyak artis yang bisa dijadikan contoh representasi dari sebuah kepribadian yang punya nasionalisme, pancasilais. Kenapa yang diambil yang begitu-begitu (Zaskia-red)," pungkas Anggota Komisi III DPR itu.(fat/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025