Banyak Banget Pejudi yang Tertangkap, Ratusan Orang
jpnn.com - PADANG - Jumlah pejudi yang ditangkap Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat sepanjang 1-30 Agustus, cukup banyak.
Jumlahnya mencapai 367 tersangka tindak pidana perjudian.
Menurut Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, ratusan tersangka diamankan berdasarkan 215 laporan polisi.
Dia mengatakan pengungkapan kasus judi dilakukan di 19 kabupaten dan kota di Sumbar.
Pengungkapan kasus judi paling banyak dilakukan Polda Sumbar dengan 56 orang tersangka dari 32 laporan kepolisian dan 32 kasus dalam status sidik.
Kemudian, Polres Pesisir Selatan menangkap 36 orang tersangka dari 18 laporan kepolisian yang ada dan status kasus masih dalam tahap penyelidikan.
Setelah itu Polresta Padang menangkap 32 orang tersangka judi dari 24 laporan kepolisian dan seluruhnya masih dalam tahap penyelidikan.
Menurut Kombes Dwi, kasus judi yang diungkap bervariasi mulai dari judi konvensional seperti toto gelap hingga judi daring.
Banyak banget pejudi yang tertangkap di wilayah Sumatera Barat, sampai ratusan orang.
- Diduga Melakukan Penipuan, Mertua & Menantu Dilaporkan ke Polda Metro
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Kompolnas Temukan Fakta Ini di Lokasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, soal Kondisi AKP Dadang
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini