Banyak Caleg Petahana yang Rontok

jpnn.com - TARAKAN - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tarakan Tengah akhirnya menuntaskan penghitungan suara tingkat kecamatan, Rabu (16/4). Sehari sebelumnya pleno ditunda untuk memberi kesempatan memperbaiki data hasil penghitungan suara di tingkat PPS Kelurahan Sebengkok.
Dari penghitungan suara di daerah pemilihan (dapil I), hanya PDIP yang memastikan memiliki kursi di DPRD Kota Tarakan karena perolehan suaranya di atas angka BPP.
"PDIP meraih suara terbanyak di Dapil I, yaitu 4.334 suara," kata Ketua PPK Tarakan Tengah, Jayadi, Rabu (16/4).
Total suara sah diketahui sebanyak 32.185. Dengan jumlah kursi yang diperebutkan di Dapil I sebanyak 8, maka harga satu kursi (angka BPP) sebanyak 4.023 suara. Tujuh kursi lain diperebutkan: Demokrat (3.914 suara), Gerindra (3.913 suara), PAN (3.531 suara), Golkar (3.437 suara), NasDem (3.034 suara), PKB (2.153 suara), dan Hanura 1.715 suara.
Menarik di Dapil I, banyak caleg petahana yang rontok. Hj. Zubaidah (Golkar),Fadlan Hamid (PPP), dan Yusuf Ramlan (Gerindra) hampir dipastikan tidak menjadi anggota DPRD Kota Tarakan.
Caleg petahana yang berhasil mempertahankan kursinya di DPRD Kota Tarakan adalah Abu Ramsyah yang perolehan suaranya tertinggi di PDIP (1.585 suara), dan Sabar Santuso (PAN) dengan 932 suara. Enam kursi lainnya bakal diisi anggota DPRD Tarakan wajah baru.(ris/jpnn)
Inilah Perkiraan Anggota DPRD Kota Tarakan dari Dapil I
- Abu Ramsyah (PDIP) 1.585 suara
- Herman Hamid (Demokrat) 1.221 suara
- Rudi Hartono (Gerindra) 1.082 suara
- Sabar Santuso (PAN) 932 suara
- Sofyan Udin Hianggio (Golkar) 1.134 suara
- Hj. Sri Wati (NasDem) 626 suara
- Tamrin (PKB) 568 suara
- Yulius Dinandus (Hanura) 679 suara
TARAKAN - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tarakan Tengah akhirnya menuntaskan penghitungan suara tingkat kecamatan, Rabu (16/4). Sehari sebelumnya
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung