Banyak Desa Masih Gelap Gulita

jpnn.com - PALANGKA RAYA – Hampir setiap desa di 14 kabupaten/kota di Kalimantan Tengah masih ada yang belum menikmati listrik dari PLN. Di antaranya ialah desa di Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara.
Karena itu, anggota Komisi B DPRD Kalteng Yansen A Binti meminta Pemprov Kalteng menggalakkan lagi program Kalteng Tarang. Sebab, selama ini pihaknya selalu mendengar keluhan dari masyarakat mengenai listrik ini saat reses.
“Intinya untuk masalah listrik, Kalteng masih tidak bisa lepas dengan Kalsel, makanya kami mengkritisi program (Kalteng Tarang) ini, agar ke depan ada perbaikan,” ungkap Yansen A Binti kepada wartawan, kemarin (14/4).
Program Kalteng Tarang, lanjut Yansen, memang sudah baik. Namun, pihaknya berharap bantuan listrik tenaga surya (solar cell) perlu digalakkan lagi. “Sehingga seluruh masyarakat bisa menikmati penerangan,” tambah politikus dari Partai Gerindra ini.
Yansen juga mengomentari terkait peralihan kewenangan dari Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) kabupaten/kota ke provinsi. Menurut Yansen pengalihan kewenangan tersebut adalah untuk efisensi. (ala/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman