Banyak Guru Lulus PG PPPK 2021 Namanya Tercatat Pendukung Parpol, Gawat!
jpnn.com, JAKARTA - Fakta mengejutkan disampaikan Ketua Forum Guru Lulus Passing Grade Pendidikan Menengah (FGLPG Dikmen) Provinsi Jawa Tengah Nadzif Eko Nugroho SH. SP.d.
Menurut Nadzif, cukup banyak guru lulus passing grade (PG) yang namanya tercatat sebagai pendukung partai politik (parpol).
Masuknya nama guru lulus PG ini sebagian besar karena dicatut oleh oknum dari parpol.
"Jadi, banyak guru lulus PG terkejut kok namanya ada di daftar pendukung parpol tertentu," kata Nadzif kepada JPNN.com, Minggu (18/12).
Nadzif yang sudah mendapatkan formasi PPPK 2022 dan tinggal menunggu pengumuman penempatan pada Januari 2023 ini termasuk di situ. Dia mengaku awal 2021 sempat ditanya apakah mau bergabung dengan parpol tertentu.
Singkat cerita, dia pun ikut seleksi dan dinyatakan lulus PG PPPK 2021. Nadzif mengajukan surat pernyataan mengundurkan diri.
Namun, betapa terkejutnya dia ketika namanya masih tercantum sebagai anggota parpol tertentu.
"Saya waswas karena sudah lama mengundurkan diri, tetapi nama saya masih ada. Saya sudah mendatangi KPUD membawa surat pernyataan pengunduran diri," terangnya.
Banyak guru lulus PG PPPK 2021 namanya tercatat pendukung Parpol. Ini alamat buruk
- Iswanto Bersyukur Tambahan Formasi PPPK Dipenuhi MenPAN-RB, Alhamdulillah
- BKD Tolak Honorer Non-Database BKN Ikut Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2
- PPP Terbuka Menerima Jokowi Bergabung, Tetapi Harus Sesuai Aturan
- Honorer Bingung, Materi Seleksi Kompetensi PPPK 2024 Sangat Sulit, Ada Matematika & TIU
- Seleksi Kompetensi PPPK, 2.724 Pelamar Memperebutkan 994 Formasi, Jangan Datang Terlambat
- 5 Berita Terpopuler: Perkiraan Sisa Formasi PPPK 2024 Keluar, Ribuan Pelamar Berebut, Insyaallah Honorer Lulus