Banyak Honorer K1 Belum Jelas Nasibnya
jpnn.com - JAKARTA--Jelang tes honorer kategori dua (K2), pejabat daerah semakin rajin wara-wiri ke pusat. Mereka berupaya meloloskan honorer kategori satu (K1) dari daerahnya untuk bisa diangkat menjadi CPNS. Kalaupun tidak lolos, diupayakan agar diluncurkan ke honorer K2.
Seperti yang terpantau di Media Center Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB). Tiga hari terakhir, banyak kalangan eksekutif maupun legislatif daerah berbondong-bondong ke KemenPAN-RB.
"Kami menginginkan honorer K1-nya bisa diangkat CPNS. Tapi sekarang statusnya tidak jelas, apakah honorer K1 memenuhi kriteria atau tidak," kata Yohanis Lintin, anggota DPRD Tana Toraja, Sulsel, di media center Kemenpan-RB, Jakarta, Rabu (23/10).
Dia menambahkan, seluruh honorer K1 Tana Toraja belum ada kejelasan sehingga membingungkan daerah. Keluhan serupa diungkapkan Taufiqurrahman, anggota Komisi A DPRD Kota Gorontalo.
"Tes honorer K2 sudah mepet sekali, tapi belum ada kejelasan nasib honorer K1 yang diaudit tujuan tertentu. Kalau misalnya mereka dinyatakan tidak memenuhi kriteria, bagaimana nasib mereka," terangnya.
Dia berharap pemerintah pusat tidak diam dengan masalah itu. Apalagi masalah honorer K1 belum sepenuhnya tuntas.
"Tolong honorer K1 diperhatikan. Jangan sampai sudah tes K2, honorer K1 tidak jelas nasibnya," pungkasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Jelang tes honorer kategori dua (K2), pejabat daerah semakin rajin wara-wiri ke pusat. Mereka berupaya meloloskan honorer kategori satu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh, Surat Kaleng Ancaman Bom Beredar di Kampus Unpar Bandung
- Menteri Karding Tugaskan Anak Buah Bantu Mila Dapatkan Ijazah Ditahan Penyalur PMI
- Dirjen Bina Pemdes Membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Desa di Papua, Dorong Pelayanan Meningkat
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas untuk Hadapi Kecurangan & Penyimpangan