Banyak Juga Mahasiswi yang Jadi Korban Oknum Dosen Diduga Cabul, Sudah Sebegini

jpnn.com, PALEMBANG - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Selatan mencatat jumlah korban oknum dosen diduga cabul di Universitas Sriwijaya (Unsri) bertambah.
Jumlah korban secara keseluruhan kini menjadi empat orang.
Tiga mahasiswi berasal dari Fakultas Ekonomi (FE) dengan oknum dosen berinisial R.
Lalu satu korban tercatat sebagai mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan (FKIP) dengan oknum dosen berinisial A.
Kepala Subdit IV Remaja, Anak dan Wanita (Renakta) Ditreskrimum Polda Sumsel Komisaris Polisi Masnoni mengatakan pihaknya menerima pengaduan dari satu korban kembali berinisial D yang mengaku dilecehkan oleh oknum dosen R di FE.
D merupakan adik tingkat dari dua mahasiswi di FE Unsri kampus Indralaya, Ogan Ilir, yang lebih dulu melaporkan menjadi korban pelecehan dengan nama diduga pelaku yang sama.
Yakni oknum dosen R.
Dalam pelaporan ini kapasitas D menjadi saksi pemberat.
Banyak juga jumlah mahasiswi yang menjadi korban oknum dosen diduga cabul, sudah sebegini melapor.
- Ibas Sebut Penguatan Riset dan Pendidikan di Indonesia Harus Diperkuat
- Waka MPR Ibas Berharap Tukin Segera Dicairkan Demi Kesejahteraan Dosen di Indonesia
- Direktur PT NWR Sampaikan Duka Mendalam atas Kecelakaan Tragis di Sungai Segati
- UNSRI dan Ganesha Operation Berbagi Trik Lulus Seleksi Masuk PTN
- Seluruh Korban Kecelakaan Truk di Sungai Segati Dievakuasi, Total 15 Orang Meninggal
- Irjen Iqbal Desak Perusahaan Bertanggung Jawab Atas Kecelakaan Truk di Sungai Segati