Banyak Kader Diperkarakan, Demokrat Tak Terganggu
Jumat, 15 Juli 2011 – 14:09 WIB

Banyak Kader Diperkarakan, Demokrat Tak Terganggu
JAKARTA- Ketua DPP Partai Demokrat, Benny K Harman memastikan partainya tidak terganggu meskipun banyak kader Partai Demokrat yang terseret dalam sejumlah kasus hukum. Menurut Benny, meskipun banyak kader Demokrat yang diseret-seret dalam perkara hukum, masalah tersebut tidak akan mengganggu kinerja Partai Demokrat.
"Itu tidak masalah dan tidak menganggu kinerja," ungkap Benny K Harman kepada wartawan saat ditanya soal Jhonny Allen Marbun yang menambah daftar kader Partai Demokrat terseret kasus hukum setelah dilaporkan mantan ajudannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Jhonny Allen Marbun dilaporkan Selestinus Angelo Ola ke KPK karena diduga menjadi calo anggaran bersama Monica Wilhelmina Wenas anggota DPRD DKI Fraksi Demokrat.
Baca Juga:
Benny K Harman juga menyebutkan tidak mempersalahkan ada warga negara yang melaporkan kader Partai Demokrat ke penegak hukum. Baginya, di negara yang berdasarkan hukum seperti Indonesia, setiap warga negara boleh saja menyampaikan laporan.
Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Demokrat, Jafar Hafsah mengatakan bahwa pihaknya akan menyerahkan sepenuhnya proses hukum dalam kasus pelaporan Jhonny Allen Marbun ke KPK tersebut.
JAKARTA- Ketua DPP Partai Demokrat, Benny K Harman memastikan partainya tidak terganggu meskipun banyak kader Partai Demokrat yang terseret dalam
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?