Banyak Kejanggalan Pada Sirekap, Perindo Berencana Tempuh Jalur Hukum

Menurut Ketua DPP Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad, suara yang hilang tak hanya menimpa Venna Melinda, tetapi juga ratusan caleg Partai Perindo lainnya dalam aplikasi Sirekap.
"Adanya aplikasi Sirekap mengacaukan dan sangat menyesatkan. Di Partai Perindo banyak sekali ya, 500-an caleg itu sebagian besar hilang," kata Khaliq.
Senada, Ketua Bidang Politik DPP Partai Perindo Yusuf Lakaseng menyatakan penerapan aplikasi Sirekap membuat masalah baru. Dia pun mendorong dilakukan audit forensik digital terhadap Sirekap KPU RI.
"Harus diaudit. KPU ini kan sudah dikasih dana berjubel-jubel, banyak banget dananya. Enggak ada alasan membuat satu aplikasi yang menurut saya sangat amburadul begini," katanya. (gir/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Partai Perindo berencana menempuh jalur hukum terkait temuan sejumlah kejanggalan pada Sirekap.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024
- Ketum Perindo Lantik Pengurus Baru, Minta Anggota Turun Langsung ke Masyarakat
- Perindo Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki