Banyak Pemain Persib Cedera Gegara Pramusim yang Ketat

jpnn.com, JAKARTA - Tensi turnamen pramusim Piala Presiden 2022 ternyata cukup tinggi.
Persib Bandung harus merasakan efek ketatnya persaingan di sebuah turnamen yang berlabel pemanasan jelang Liga 1 2022/2023 dengan banyaknya pemain yang mengalami cedera.
"Intensitas dan tekanan untuk menang begitu tinggi untuk laga pramusim," kata Pelatih Persib Robert Rene Alberts.
Cedera itu makin kentara setelah pertandingan ketat ditampilkan dalam laga Persib kontra Persebaya Surabaya, Jumat lalu.
Karena pemain tampil ngotot, cedera tak bsia dihindari.
"Pemain tampil habis-habisan dan dari kedua tim ada pemain yang mengalami cedera," ucapnya.
Robert Alberts juga membeberkan kondisi Victor Igbonefo serta Beckham Putra Nugraha yang sempat mendapatkan perawatan hingga akhirnya harus ditarik keluar dalam laga tersebut.
Kedua pemain andalan Maung Bandung itu mengalami cedera serius.
Turnamen pramusim Piala Presiden 2022 ternyata menjadi petaka bagi Persib. Banyak pemain Maung Bandung cedera.
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- 3 Bintang Bali United yang Bisa Bikin Pendukung Persib Gemas
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Pantang Tersandung
- Persib vs Bali United: Pengakuan Marc Klok soal Serdadu Tridatu