Banyak Perguruan Tinggi Belum Terakreditasi
Senin, 28 Juni 2010 – 15:57 WIB

Banyak Perguruan Tinggi Belum Terakreditasi
JAKARTA- Ketua Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (BP PTSI), Thomas Suyatno menyatakan banyak perguruan tinggi yang belum memenuhi akreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). Masalah internal yang dimaksud, misalnya buruknya manajemen dan ketidaksepahaman antara dosen, dekan, kepala jurusan dengan yayasan. Selain itu, lanjut Suyatno, ketegangan di internal kampus menyebabkan kualitas pengajaran berkurang.
"Banyaknya perguran tinggi yang belum terakreditasi karena belum memnuhi standar. Jika dilihat kondisinya, hingga saat ini belum semua kampus sanggup memenuhi standar itu," kata Thomas Suyatno ketika dihubungi melalui telepon selularnya, Senin (28/6).
Baca Juga:
Suyatno menyebutkan, ada tujuh standar yang harus dipenuhi oleh perguruan tinggi untuk mencapai status tersebut. Ketujuh standar tersebut, meliputi penilaian tentang proses belajar mengajar, kepemimpinan, penelitian dan kemahasiswaan. "Ada banyak juga perguruan tinggi swasta yang menurun akreditasinya yang mayoritas penurunan terjadi karena ada masalah internal," jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA- Ketua Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (BP PTSI), Thomas Suyatno menyatakan banyak perguruan tinggi yang belum memenuhi
BERITA TERKAIT
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda