Banyak Warga Miskin, Jokowi tak Mau Pesta Pora
Sabtu, 30 Juni 2012 – 19:12 WIB
JAKARTA -- Calon gubernur nomor urut 3, Joko Widodo mengaku tidak ingin ada pesta pora dalam kampanyenya yang digelar Minggu besok (1/7) di lapangan Parkir Timur Senayan. Alasannya, pria yang biasa disapa Jokowi ini mengaku prihatin dengan kondisi sosial di Jakarta yang masih dilanda kemiskinan.
"Fakta lapangan yang kita lihat di Jakarta banyak warga kurang mampu, miskin, gizi buruk. Jadi buat apa kita buang-buang uang cuma dengerin orang ngomong orasi-orasi. Jadi besok penuh kesederhanaan tidak pesta pora seperti yang lain," kata Jokowi kepada pers di Media Centre Jokowi-Ahok di Jalan Borubudur, Jakarta Pusat, Sabtu (30/6).
Baca Juga:
Jokowi menuturkan, Karnaval Kotak-Kotak yang digelar besok akan digunakannya untuk menampung aspirasi masyarakat. Ia ingin mengetahui apa saja yang diinginkan oleh masyarakat di Jakarta.
"Besok akan ada open house bagi seluruh masyarakat. Kami ingin mendengar apa yang diinginkan oleh masyarakat, apa yang jadi aspirasi masyarakat dan foto-foto itu saja," ujar cagub yang berpasangan dengan Basuki T.Purnama atau Ahok.
JAKARTA -- Calon gubernur nomor urut 3, Joko Widodo mengaku tidak ingin ada pesta pora dalam kampanyenya yang digelar Minggu besok (1/7) di lapangan
BERITA TERKAIT
- Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
- Serangan Hoaks Makin Ramai, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda Jateng
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana Tegas Tolak Impor Dokter Asing
- Hasil Survei SMRC & Indikator Politik Berbeda, Persepi Diminta Turun Tangan
- Debat Ketiga Pilgub Jatim Bertema Pembangunan Infrastruktur
- Ridwan Kamil Janji Beri Bantuan Renovasi Rumah Rp 50 Juta hingga Rp 100 Juta