Banyak yang Uzur, KAI Bakal Beli 890 Rangkaian

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) berencana membeli rangkaian kereta sebanyak 890. Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro mengatakan, rangkaian KA itu nantinya akan didatangkan secara bertahap setiap tahunnya.
"Ada 890 kereta mau kami cicil (pembeliannya). Tahun ini 300 kereta, jadi 300 kereta per tahun," ujar Edi di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta belum lama ini.
Bila rencana pembelian rangkaian KA itu terwujud, sambung Edi maka KA yang sudah berumur bisa diistirahatkan. Mengingat saat ini sudah banyak KA yang uzur.
Selain itu, penambahan KA ini sebagai salah satu langkah perseroan untuk meningkatkan pelayanan. Mengingat moda KA saat ini sudah menjadi primadona dibanding transportasi umum lainnya.
"Kalau terealisasi bisa menggeser kereta usia tua di atas 31 tahun," ucap pria berkacamata ini.
Lalu berapa harga KA yang akan dibeli?
"Rp 500 juta untuk kereta barang, kalau kereta angkut penumpang belum tahu," tandas Edi. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) berencana membeli rangkaian kereta sebanyak 890. Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro mengatakan, rangkaian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang