Banyuwangi Kembali Gelar Kompetisi Selancar Internasional di Pulau Merah
Banyuwangi Padukan Konsep Pariwisata dan Olahraga
Minggu, 18 Mei 2014 – 18:06 WIB

Banyuwangi Kembali Gelar Kompetisi Selancar Internasional di Pulau Merah
BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menggelar Pulau Merah Banyuwangi International Surfing Competition 2014. Perhelatan berkonsep sport tourism ini merupakan yang kedua kalinya setelah sukses digelar pada tahun lalu.
Ketua Panitia, Choirulloh, mengatakan, kompetisi selancar internasional itu akan digelar pada 23 – 25 Mei mendatang dengan melombakan tiga kategori, yaitu level lokal, nasional, dan internasional. Tidak kurang dari 120 peserta dari 14 negara bakal berpartisipasi. Di antaranya dari Belgia, Austria, Amerika Serikat, Malaysia, Turki, Jerman, Perancis, Belanda, Rusia, dan Serbia.
”Tentunya para peselancar lokal Banyuwangi dan nasional turut meramaikan event ini,” kata Choirulloh.
Dia mengatakan, perhelatan ini juga akan diramaikan oleh para siswa dari sekolah selancar yang ada di Eropa. Mereka tengah melakukan studi banding obyek surfing di Indonesia, dan oleh panitia diundang untuk menjajal ajang International Surfing Competition di Pulau Merah, Banyuwangi.
BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menggelar Pulau Merah Banyuwangi International Surfing Competition 2014. Perhelatan berkonsep sport
BERITA TERKAIT
- Pemprov Jabar: Lahan SMAN 1 Bandung Bukan Milik Perkumpulan Lyceum Kristen
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal