Bapak Punya Dua Istri, Anak Kiwil: Daripada Bapak lo Cuma Punya Satu
jpnn.com - BUKAN menjadi rahasia lagi bila pelawak Kiwil mempunyai dua orang istri, yakni Rochimah dan Meggy Wulandary. Kondisi tersebut berdampak kurang menyenangkan kepada anak-anak Kiwil.
Bagaimana tidak, karena ulah sang ayah yang punya lebih dari satu istri, anak Kiwil dari istri pertama kerap diledek oleh teman-temannya di sekolah.
"Bapak lo punya istri dua tuh," kata Rochimah menceritakan pengalaman anaknya di sekolah saat menjadi bintang tamu di acara Insert, Sabtu (14/3).
Beruntung ledekan-ledekan tersebut menurut Rochimah tidak begitu ditanggapi serius oleh anaknya. Malah ditimpalinya dengan candaan. "Daripada bapak lo cuma punya satu. Nanti gw punya 10," balasnya.
Menurut Kiwil, meski anak-anaknya belum terlalu dewasa mereka sudah mengerti keadaan ayahnya yang mempunyai dua orang istri.
"Mereka udah biasa lihat bapaknya harus begitu," klaim pria bernama asli Wildan Delta itu yang juga hadir di acara tersebut. (chi/jpnn)
BUKAN menjadi rahasia lagi bila pelawak Kiwil mempunyai dua orang istri, yakni Rochimah dan Meggy Wulandary. Kondisi tersebut berdampak kurang menyenangkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tahun Baru 2025, Ayu Ting Ting Bicara Soal Karier Hingga Jodoh
- Atiqah Hasiholan Sambut 2025 dengan Umrah Bersama Keluarga
- Kabar Terbaru Proses Cerai Asri Welas dan Galiech Ridha
- Ahmad Dhani Beri Bocoran Rencana Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise
- Ayu Ting Ting: Tinggal Jodoh Saja, Semoga Dapat yang Terbaik
- Dinar Candy Kembali Bantah Putus dari Ko Apex