Bappenas Luncurkan SDGs Media Compact
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian PPN/Bappenas melalui Sekretariat Koordinasi Nasional TPB/SDGs Indonesia meluncurkan SDGs Media Compact Indonesia.
SDGs Media Compact Indonesia bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan dan peran media massa dalam mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals (TPB/SDGs).
“Berdasarkan Intelligence Media Management, dari 50 media di Indonesia, baru sekitar empat persen yang konsisten memberitakan dan menyebarkan semangat pencapaian pembangunan berkelanjutan. Dengan kondisi, pemahaman, dan keterlibatan media yang belum intensif di Indonesia, oleh karena itu, perlu dibentuknya SDGs Media Compact di Indonesia,” kata Kepala Sekretariat SDGs Indonesia sekaligus Staf Ahli Menteri PPN Bidang Sinergi Ekonomi dan Pembiayaan Amalia Winny Adininggar Widyasanti dalam Webinar Peran Media dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan serta Peluncuran SDGs Media Compact Indonesia yang juga dihadiri Duta SDGs Indonesia Billy Mambrasar dan Alissa Wahid, baru-baru ini.
Winny mengatakan, TPB/SDGs yang menjadi salah satu amanat dalam dokumen rencana pembangunan nasional, baik dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) maupun di Rencana Kerja Pemerintah.
Di dalam Rencana Kerja Pemerintah memiliki 17 tujuan yang meliputi berbagai sektor pembangunan, aspek pembangunan, dan berbagai aspek kehidupan.
Kemudian kemitraan antara pemerintah pusat dan parlemen, hingga filantropi, bisnis, akademisi, pakar, organisasi masyarakat dan juga media sangat penting untuk mempercepat capaian pembangunan berkelanjutan melalui TPB/SDGs.
“Pelaksanaan TPB/SDGs di Indonesia harus menjadi komitmen bersamadan media harus berperan dalam merajut itu semua karena media menjadi corong terdepan untuk memberikan informasi kepada semua pihak,” ujar Winny.
Di tingkat internasional, SDGs Media Compactsudah diluncurkan Perserikatan Bangsa-Bangsa pada September 2018.
SDGs Media Compact Indonesia dapat diakses melalui media-sdgs.id dan akan diresmikan di 2021.
- Bappenas Dorong Pengusaha Turut Bantu Program SDGs
- Bappenas-Tanoto Foundation Luncurkan Buku Putih Peta Kebutuhan SDM
- Lemhannas Berharap Bisa Berkontribusi di Penyusunan Perencanaan Program Pembangunan Nasional
- Bappenas Membeberkan Mengenai Pentingnya Pelestarian Lingkungan Perdesaan
- Bappenas Tekankan Pentingnya Tata Kelola Perdesaan yang Adaptif
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda