Barang Mewah di Perumahan Hilang, Ternyata Ada di Rumah Ibu Ini

jpnn.com, BANYUWANGI - Polisi dari Unit Reskrim Polsek Glenmore menangkap penadah barang curian, Busani, 43, warga Dusun Tegalpakis, Desa Kalibaru Wetan, Banyuwangi.
Dari rumah pelaku itu, polisi berhasil menemukan sejumlah barang elektronik seperti laptop, jam tangan, dan handphone (HP) yang diduga hasil pencurian.
BACA JUGA : Beraksi Bertahun - tahun, Penadah Jam Tangan Mewah Tertangkap
Semua barang itu disita dan diamankan di polsek. "Kami juga menemukan sejumlah alat yang diduga dibuat untuk mencuri," cetus Kapolsek Glenmore AKP Mujiono.
BACA JUGA : Suami Menjambret, Istri Cari Penadah
Terungkapnya perempuan yang diduga menjadi penadah barang curian itu bermula dari laporan warga kalau di daerah Perumahan Partika, Dusun Sepanjang Kulon, Desa Sepanjang, Kecamatan Glenmore, sering terjadi pencurian.
"Barang-barang elektronik milik warga seperti laptop, jam tangan, HP, dan barang mewah lainnya sering hilang. Ini sejak awal April 2019," katanya. (kri/abi/c12/end/jpnn)
Warga melaporkan pada polisi bahwa di perumahan sering terjadi pencurian dan sangat meresahkan.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Pelaku Pencurian Identitas di Kota Bandung Ditangkap Polisi, Motifnya Bikin Geleng Kepala
- Pelaku Pencurian HP Mahasiswa di Ogan Ilir Ditangkap
- Aksi Oknum Lurah Mencuri HP Warga Terekam CCTV, Alamak
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Curi Rokok di Ruko, Pria Ini Ditangkap Polisi
- Setahun Buron, Tersangka Pencurian di Ogan Ilir Akhirnya Berhasil Ditangkap