Barca Dapat Tiga Pemain Hebat di Bursa Transfer, Ronald Koeman tak Sabar Menyambut Musim Baru
"Depay bisa bermain di mana saja, baik sebagai penyerang atau gelandang. Pengalamannya di Lyon bisa membuat dia berkembang disini,” tambah sang pelatih.
Koeman sendiri senang mendapat satu pemain muda tambahan untuk posisi bek, yaitu Eric Garcia yang menjadi bagian Spanyol di EURO 2020.
Menurutnya, walaupun Eric Garcia masih muda, tapi pengalamannya di timnas Spanyol membuat dirinya kenyang pengalaman. Tidak heran, Koeman dibuat jatuh hati oleh Garcia.
“Dia (Eric Garcia, red) menjalani EURO 2020 dengan baik. Garcia adalah pemain muda yang berpengalaman,"
"Dia sangat tenang saat menguasai bola, tidak heran ia bisa berkembang di posisi itu. Eric Garcia memiliki masa depan yang cerah,” pungkas Koeman.
Saat ini pelatih asal Belanda itu telah memulai pemusatan latihan guna mempersiapkan tim untuk tampil di musim 2021/22.
Walaupun masih tanpa pemain yang membela negaranya di ajang Euro 2020 dan Copa Amerika 2021, beberapa nama seperti Gerard Pique, Miralem Pjanic, Neto, Sergi Roberto, Samuel Umtiti dan Riqui Puig telah hadir di sesi latihan tersebut.
Rencananya, Barcelona akan menggelar laga uji coba melawan tim asal Catalunya, Gimnastic de Tarragona pada (21/7) WIB.(mundodeportivo/mcr16/jpnn)
Pelatih Barcelona Ronald Koeman tidak sabar menyambut musim 2021/22 dengan skuad yang penuh talenta baru
Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Hasil Liga Spanyol: Barcelona Tumbang di Markas Real Sociedad
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis