Barca Maksimalkan Lionel Messi
Rabu, 28 Maret 2012 – 16:32 WIB

Barca Maksimalkan Lionel Messi
MILAN - Pelatih Barcelona, Pep GUardiola berharap Lionel Messi berperan maksimal dalam menggalang serangan hingga mengoyak jala tuan rumah, AC Milan. Laga perempat final Liga Champions Eropa yang dilansungkan di San Siro, Kamis (29/3) dini hari nanti diharapkan menjadi jalan bagi skuad Barcelona untuk menjamin langkah ke babak semifinal yang kemungkinan besar akan berhadapan dengan Chelsea.
"Saya sangat senang jika Messi bisa maksimal, karena dia (Messi) akan lebih sempurna di lapangan dibandingkan dengan saat latihan," kata Pep Guardiola seperti dilansir Goal.com.
Baca Juga:
Guardiola sangat optimis timnya bisa menciptakan peluang dalam laga ini. Apalagi, Messi yang ditempatkan di barisan depan dalam kondisi sangat fit dan akan memaksimalkan bakatnya dalam mengolah bola.
"Untuk fans yang datang ke sini untuk melihat pertandingan nanti, saya yakin mereka akan menikmati pertandingan yang luar biasa dan fantastis," tandasnya.(fuz/jpnn)
MILAN - Pelatih Barcelona, Pep GUardiola berharap Lionel Messi berperan maksimal dalam menggalang serangan hingga mengoyak jala tuan rumah, AC Milan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Begini Rencana Arsenal Jaga Keunggulan 3-0 dari Real Madrid
- Dewa United MSRT Siap Memanaskan Persaingan Kejurnas Reli 2025
- Real Madrid vs Arsenal, Ancelotti Yakin Mampu Membalikkan Keadaan
- Jadwal Sisa Persib dan Dewa United di Liga 1, Siapa Juara?
- Akhirnya Golden State Warriors Tembus NBA Playoffs
- Persib vs Bali United: Bojan Hodak Menuntut Pemain Cadangan