Barca Menurun, Enrique Ogah Ubah Filosofi

jpnn.com - BARCELONA - Luis Enrique ternyata memiliki kepercayaan diri sangat tinggi dengan filosofi kepelatihan yang diusungnya di Barcelona. Hasil buruk dalam sepekan terakhir ternyata tak membuat Enrique keder.
Mantan pelatih AS Roma itu mengaku enggan mengubah filosofi kepelatihannya untuk Barcelona. Bagi Enrique, hasil buruk dalam sepekan terakhir merupakan bagian dari kompetisi panjang.
“Saya tak akan mengubah apapun. Saya ingin mengembangkan diri sendiri dan skuat ini. Saya ingin memenangkan banyak gelar dengan filosofi saya,” terang Enrique di laman AS, Rabu (5/11).
Sebagaimana diketahui, Barcelona memang menelan back to back kekalahan dalam sepekan terakhir. Usai ditekuk Real Madrid, tim berjuluk Blaugrana itu juga ditumbangkan Celta Vigo.
“Setelah dua kekalahan, kini saatnya bagi kami untuk memetik tiga angka. Saya selalu merasakan tekanan ketika melatih tim besar. Namun, itu adalah hal yang normal,” tegas mantan pelatih Celta Vigo itu. (jos/jpnn)
BARCELONA - Luis Enrique ternyata memiliki kepercayaan diri sangat tinggi dengan filosofi kepelatihan yang diusungnya di Barcelona. Hasil buruk dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri