Barca Tekuk Valencia, Busquets: Tiga Poin yang Manis
jpnn.com - VALENCIA - Sergio Busquets menjadi pahlawan Barcelona pada pekan ke-13 La Liga 2014/2015. Gelandang timnas Spanyol itu mampu menjadi aktor kemenangan Barcelona ketika menekuk Valencia dengan skor 1-0 (0-0) di Mestalla, Senin (1/12) dini hari WIB.
Dalam laga itu, Busquets mampu mencetak gol kemenangan Barcelona sesaat sebelum laga berakhir. Busquets berhasil memaksimalkan bola rebound hasil tandukan Neymar.
Kemenangan itu membuat Barcelona duduk di posisi kedua dengan koleksi 31 angka. Sementara, Valencia melorot ke urutan kelima dengan torehan 24 poin.
Busquets yang tak terbiasa mencetak gol mengaku senang menjadi penentu di laga ketat tersebut. "Kami tahu tidak boleh mendapatkan hasil imbang. Dan kami berjuang mencari gol hingga detik terakhir," kata Buquets seperti dilansir Marca, Senin (1/12).
Gol ke gawang Valencia merupakan gol keenam Busquets di La Liga sejak pertama dia lulus dari La Masia, sekolah sepakbola Barcelona. "Tiga poin yang manis dan saya mencetak gol. Kami gembira," pungkasnya. (jos/adk/jpnn)
VALENCIA - Sergio Busquets menjadi pahlawan Barcelona pada pekan ke-13 La Liga 2014/2015. Gelandang timnas Spanyol itu mampu menjadi aktor kemenangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super, Ancelotti: El Clasico Sangat Sulit Diprediksi
- Bojan Hodak Belum Bisa Mainkan Gervane Kastaneer saat Persib Jumpa PSBS, Ini Alasannya
- Barito Putera Vs Persija Sore Ini: Macan Incar Hattrick
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Mendatangkan Kiper Brasil
- PSBS Biak vs Persib Bandung: Bojan Hodak Buka Kans Rotasi?