Barcelona Kalah, Koeman Malah Mempermasalahkan Hal Ini

jpnn.com, SPANYOL - Barcelona kalah 0-1 dari Getafe dalam dalam lanjutan La Liga pada Minggu dini hari WIB.
Kekalahan itu cukup mengejutkan, mengingat Barcelona jauh diunggulkan.
Namun, pelatih Barcelona Ronald Koeman malah mengeluhkan tentang kurangnya rasa hormat dari tim Getafe.
Pernyataan pelatih Belanda tersebut khususnya tertuju kepada bek Getafe asal Prancis Allan Nyom, yang diklaim menghinanya.
Koeman menerima kekalahan pertamanya sebagai pelatih Barca pada Minggu setelah Getafe menang tipis berkat penalti Jaime Mata pada menit ke-56.
Itu adalah kemenangan liga pertama Getafe atas raksasa Spanyol tersebut dalam 16 pertandingan sejak November 2011.
Koeman, yang menggantikan Quique Setien di awal musim, kurang terkesan dengan perilaku bek Getafe tersebut.
"Saya mengatakan kepadanya (pelatih Getafe Jose Bordalas) bahwa pemain nomor 12-nya (Nyom) telah menunjukkan rasa kurang hormat kepada saya," kata Koeman pasca pertandingan yang dikutip Goal pada Minggu (18/10).
Lucu juga nih pelatih Barcelona, anak-anak asuhnya kalah secara mengejutkan dari Getafe, dia malah mempermasalahkan hal ini...
- Liga Spanyol: Menang 1-0 dari Mallorca, Barcelona Makin Kukuh di Puncak Klasemen Sementara
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat
- Liga Champions: Kemenangan Sia-Sia Borussia Dortmund dan Aston Villa