Barcelona Lebih Dari Sekadar Klub Terbaik Dunia
jpnn.com - BARCELONA- Arda Turan tak henti-hentinya menyanjung Barcelona yang merupakan tim barunya. Menurut Turan, Barcelona merupakan tim terbaik di dunia saat ini.
“Saya ini berada di klub yang saya inginkan. Saya tahu ini adalah klub terbaik di dunia. Namun, mereka lebih dari itu,” terang Turan pada Barca TV seperti dilansir Football Espana, Minggu (12/7).
“Mereka adalah tim yang menunjukkan permainan terbaik di dunia. Itulah yang memberi perbedaan pada akhirnya,” tambah mantan gelandang andalan Atletico Madrid tersebut.
Turan didatangkan dari Atletico dengan mahar senilai 41 juta Euro atau sekitar Rp 600 miliar (Euro= Rp 15.000). Namun, Turan baru bisa membela Barcelona pada Januari 2016 mendatang.
“Bergabung dengan Barcelona adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya sangat menikmati permainan Barcelona ketika saya masih kecil. Kini saya berada di sini,” tegas Turan. (jos/jpnn)
BARCELONA- Arda Turan tak henti-hentinya menyanjung Barcelona yang merupakan tim barunya. Menurut Turan, Barcelona merupakan tim terbaik di dunia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Christian Adinata Terdegradasi dari Pelatnas PBSI, Viktor Axelsen Beri Dukungan Khusus
- Shin Tae Yong Sebut Rafael Struick Tak Maksimal di ASEAN Cup Karena Kelelahan
- Coach Justin: STY Gagal Bentuk Sistem Permainan dengan Pemain Muda
- Persita Optimistis Hadapi Persib, Pelatih: Kami Tidak Mau Kalah
- Albert Capellas Tegaskan Filipina Layak ke Semifinal ASEAN Cup 2024
- Pemulihan Cedera, Dedi Kusnandar Menepi 3 Bulan