Barcelona Mengamuk di Camp Nou, Athletic Bilbao Hancur Berantakan
jpnn.com, BARCELONA - Barcelona meraih hasil positif pada matchday ke-27 La Liga. Menjamu Athletic Bilbao di Cam Nou, Senin (28/2) dini hari WIB, Blaugrana unggul dengan skor 4-0.
Gol-gol kemenangan Barcelona lahir dari Pierre-Emerick Aubameyang 37', Ousmane Dembele (73'), Luuk De Jong (90'), dan Memphis Depay (93').
Jalannya Pertandingan
Barca datang ke pertandingan ini dengan modal positif, yakni dua kemenangan beruntun kontra Valencia (4-1) dan Napoli (4-2).
Tak ayal, tim racikan Xavi Hernandez ini langsung bermain ofensif sejak peluit kick off dibunyikan.
Peluang pertama datang bagi Barca pada menit 17' lewat kerja sama apik Ferran Torres dan Gavi. Sayang, Gavi gagal memanfaatkan umpan Ferran karena sepakannya meluncur deras ke atas gawang lawan.
Terus menggempur pertahanan Bilbao, Barca akhirnya membuka keran gol menit 37'. Tembakan voli Pierre-Emerick Aubamameyang menghunjam deras gawang tim tamu yang dikawal kiper, Unai Simon.
Barca terlihat sangat mendominasi permainan di babak pertama. Gerard Pique dan kolega mampu menciptakan tujuh tembakan dengan dua on target.
Barcelona membabat habis Athletic Bilbao di Camp Nou pada lanjutan La Liga 2021/22.
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Hasil Liga Spanyol: Barcelona Tumbang di Markas Real Sociedad
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Barcelona Kebanjiran, Seri Terakhir MotoGP 2024 Belum Jelas