Bareskrim Kembali Garap PPK Kejagung Tersangka Kasus Kebakaran
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Bareskrim Polri telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Kejaksaan Agung inisial NH.
Dia diperiksa sebagai tersangka kasus kebakaran gedung Kejagung pada hari ini Senin, 2 November 2020.
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Brigjen Ferdy Sambo mengatakan, NH mestinya diperiksa penyidik sebagai tersangka kasus kebakaran Gedung Kejaksaan pada pekan lalu hari Selasa, 27 Oktober 2020. Namun, pada saat itu dia mangkir sehingga diagendakan ulang pemeriksaannya.
“Untuk pemeriksaan dilakukan Senin (2/11) oleh tim penyidik gabungan,” kata Ferdy saat dihubungi, Senin (2/11).
Selain itu, Ferdy mengatakan penyidik juga meminta keterangan satu orang aparatur sipil negara (ASN) Kejaksaan Agung sebagai saksi terkait pengadaan alumunium composit panel (ACP) di Gedung Kejaksaan tahun 2019.
Sebelumnya, tersangka NH tidak hadir pemeriksaan penyidik pekan lalu karena dikabarkan sakit. Sebab, kuasa hukum yang bersangkutan mewakili untuk mengirimkan surat kepada penyidik agar dijadwal ulang pemeriksaannya. Namun, kuasa hukumnya tidak bisa membuktikan surat dokternya.
Sementara, tujuh orang tersangka lainnya sudah diperiksa yakni lima orang tukang inisial S, H, T, K, IS (tukang wallpaper) dan satu orang mandor inisial UAM serta Direktur PT APM inisial R. Mereka didampingi oleh Penasehat Hukum yang disediakan oleh UAM untuk para tukangnya.
Sebelumnya, tim penyidik gabungan Bareskrim telah menetapkan delapan orang tersangka kasus kebakaran Gedung Utama Kejaksaan yakni lima orang tukang inisial T, H, S, K dan IS. Kemudian, seorang mandor inisial UAN.
Bareskrim Polri memanggil PPK Kejagung berinisial NH untuk diperiksa sebagai tersangka di kasus kebakaran.
- Bang Edi Apresiasi Bareskrim Bongkar Parbrik Narkoba Beromzet Rp 1,5 Triliun
- Bareskrim Ciduk Honorer yang Jadi Pengelola Situs Penyebar Video Porno Anak
- Dittipidsiber Bareskrim Polri Sita Aset Miliaran Rupiah Terkait Judol
- BNSP Terima Anugerah Pendorong Sertifikasi Kompetensi dari Bareskrim Polri
- Bareskrim Kembali Sita Aset Senilai Rp 13,8 Miliar di Kasus Judi Online
- Bareskrim Tetapkan Eks Notaris Wahyudi Suyanto Tersangka Penipuan & Penggelapan