Bareskrim Polri Kejar Pengedar yang Beri Sabu-sabu ke Andi Arief
jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri kini fokus memburu sosok yang menjual sabu-sabu ke Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief.
Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Brigjen Eko Daniyanto mengatakan, mereka akan menyikat habis jaringan narkoba yang diduga beraksi di kalangan elite partai politik.
"Untuk pengedar kami masih dalam tahap pengejaran. Jadi, mohon maaf saya tidak akan buka sini," ujar Eko, Rabu (6/3).
Namun, Eko belum mau mengungkap, apakah sudah ada titik terang dari usaha pengejaran yang dilakukan.
Eko hanya menambahkan, sebagai upaya pengembangan, penyidiknya telah mendatangi kediaman Andi Arief.
“Tentu kami kejar terus. Beberapa jam lalu tim sudah ke rumahnya (Andi Arief)," tutur Eko. (cuy/jpnn)
Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri kini fokus memburu sosok yang menjual sabu-sabu ke Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Penghuni Kos-kosan di Dago Bandung Produksi Narkoba, Polisi Sita 1,5 Kg Tembakau Sintetis
- Simpan Sabu-Sabu di Jok Motor, Warga Lampung Ditangkap Polisi
- Polisi Gerebek Kawasan Pilip 3 Muara Enim, 4 Pelaku Tindak Pidana Narkotika Ditangkap
- Simpan Sabu-Sabu dalam Helm, Pria di Musi Rawas Ditangkap Polisi
- Andrew Andika: Pasti Menyesal, Namanya Apes, Kan Enggak Ada Yang Tahu