Bareskrim Mulai Usut Dugaan Penipuan Trading Binomo

Bareskrim Mulai Usut Dugaan Penipuan Trading Binomo
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan. ANTARA

jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri telah menerima laporan sejumlah korban dugaan penipuan berkedok aplikasi trading binary option Binomo. 

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Ahmad Ramadhan mengatakan laporan itu masih dalam penyelidikan oleh tim Bareskrim

"Saat ini masih dalam proses penyelidikan. Jadi, masih kami dalami dulu (laporan korban)," ujar Brigjen  Ramadhan, Selasa (8/2).

Jenderal bintang satu ini juga belum bisa mengungkapkan apakah penyidik segera memanggil saksi atau tidak.

"Yang pasti masih dalam proses penyelidikan, nanti di-update," imbuh Ramadhan.

Laporan ini diketahui diterima Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri.

Laporan dilakukan delapan korban yang mengaku telah merugi hingga Rp 2,4 miliar.

Laporan itu memiliki nomor laporan polisi nomor STTL/29/II/2022/BARESKRIM.

Bareskrim Polri mengusut kasus dugaan penipuan berkedok trading binary option Binomo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News