Bareskrim Periksa Anak Buah RJ Lino
jpnn.com - JAKARTA – Dua anak buah Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II Richard Joost Lino, diperiksa Badan Reserse Kriminal Kepolisian, Senin (16/11).
Keduanya diperiksa sebagai saksi dugaan korupsi pengadaan mobile crane di Pelindo II. Keduanya adalah Direktur Keuangan Pelindo II dan seorang mantan manajer di perusahaan plat merah itu.
“Ada dua yang diperiksa,” kata Frederich Yunadi, pengacara Lino, di Bareskrim Polri, Senin (16/11).
Dia mengatakan, salah satu saksi yakni bekas manager sudah selesai menjalani pemeriksaan. Sedangkan Direktur Keuangan dijadwalkan mulai menjalani pemeriksaan pukul 14.00 WIB.
Bareskrim juga akan memeriksa Lino, Rabu (18/11) nanti. Dalam kasus ini, baru Direktur Teknik Pelindo II Ferialdy Nurlan yang dijadikan tersangka.
Selain proses hukum, kasus di Pelindo II juga bergulir di Panitia Khusus Hak Angket Pelindo II di DPR.(boy/jpnn)
JAKARTA – Dua anak buah Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II Richard Joost Lino, diperiksa Badan Reserse Kriminal Kepolisian, Senin (16/11).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC