Bareskrim Periksa Kapal Diduga Mengangkut Narkoba
jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri melakukan pemeriksaan secara intensif terhadap kapal ikan yang diduga mengangkut narkoba.
Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Eko Daniyanto mengatakan, pemeriksaan kapal dilakukan bersama jajaran Bea Cukai.
"Baru dimulai kembali kerja yaitu memeriksa bagian dalam frezzer kapal dengan memilah-milah dan meneliti satu per satu barang barang," kata Eko dalam keterangan yang diterima, Sabtu (25/2).
Pemeriksaan ini, kata Eko, juga melibatkan anjing K-9 milik Bea Cukai Batam.
Sayangnya untuk saat ini, Eko belum bisa memastikan jumlah narkoba yang ada di kapal ikan tersebut.
"Manakala ditemukan dan didapati narkoba, maka langkah berikutnya akan diproses secara hukum. Kemudian kalau hasil pemeriksaan ternyata tidak ditemukan narkoba, maka kapal tersebut dipersilakan untuk melanjutkan perjalanan," tandasnya. (tan/jpnn)
Pemeriksaan ini juga melibatkan anjing K-9 milik Bea Cukai Batam. Sayangnya untuk saat ini, Bareskrim belum bisa memastikan jumlah narkoba di kapal.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Sarbin Sehe Tegaskan Narkoba dan Judi Online adalah Musuh Kemanusiaan
- Bea Cukai dan Polri Musnahkan Sabu-Sabu dan Pil Ekstasi Sebanyak Ini di Karimun
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Polisi Gerebek Kampung Teleng Inhu, 3 Orang Diamankan, Salah Satunya DPO
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya